Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Masakan Pindang Bandeng Pedas Ala Mertua

Resep Masakan Pindang Bandeng Pedas Ala Mertua

Bumbu yang meresap gurih dan kuah pedasnya yang lezat, itulah keistimewaan dari sebuah hidangan yang dinamakan Pindang Bandeng Pedas. Hidangan yang juga populer saat Imlek ini memang cocok demikian adanya bahkan hanya dengan sepiring nasi hangat. Yang pastinya harus ada juga? Momen yang hangat bersama keluarga tercinta saat menikmatinya.

Bahan-bahan :

2 ekor (1000 gram) bandeng, potong 4 bagian

1 sdm air asam jawa dari ½ sdt asam jawa dan 2 sdm air, larutkan

½ sdt garam

1 lembar daun salam

2 cm lengkuas, memarkan

2 batang serai, memarkan

1 bungkus penyedap rasa

2 sendok makan kecap manis

1 sendok teh garam

½ sendok teh merica bubuk

4 buah belimbing wuluh, potong empat memanjang

1000 ml air

Bumbu bakar :

4 butir bawang merah utuh

2 siung bawang putih utuh

3 buah cabai merah besar, belah dua panjang

1 cm kunyit, belah dua

Cara memasak :

Lumuri bandeng dengan air asam jawa dan garam.

Rebus bumbu bakar, daun salam, lengkuas dan serai sampai mendidih dan harum.

Masukkan bandeng, penyedap rasa, kecap manis, garam, dan merica bubuk. Masak hingga matang.

Tambahkan belimbing wuluh. Masak hingga mendidih

Nah itulah resep kali ini, semoga bisa menjadi referensi untuk ibu-ibu di rumah.

SELAMAT MENCOBA - RESEP MASAKAN SEDERHANA 2021